Cara Upgrade Android Tanpa Komputer Dengan Mudah

Ponsel pintar yang ada di tangan anda di dalamnya tertanam OS Android dengan versi tertentu. Setiap versi punya kelemahan yang harus diperbaiki untuk meningkatkan performanya. Untuk alasan itulah dibutuhkan upgrade OS android ke versi yang lebih baik.

Cara Upgrade Android Tanpa Komputer Dengan Mudah
Sayangnya, tidak semua pengguna dapat melakukan update sistem dengan lancar. Sebagian pengguna merasa khawatir dengan risiko upgrade OS android. Alasannya adalah takut jika ponselnya rusak akibat pembaruan ini.

Ada beberapa versi android yang bekerja pada smartphone, seperti OS ginger bread, froyo, jelly bean, ice cream sandwich, lollipop, maupun kitkat. OS ini akan dikembangkan terus oleh para developer, sehingga ponsel makin pintar saja dari masa ke masa.

Jika versi android yang anda gunakan adalah kitkat, mungkin tidak diperlukan lagi upgrade ke versi di atasnya. Namun bagi pengguna android yang masih menerapkan versi di bawahnya dapat upgrade ke OS android yang lebih bagus.

Bagaimana cara upgrade android tanpa komputer?

Anda tidak harus pergi ke tukang servis ponsel, untuk melakukan upgrade andro. Tidak juga dibutuhkan proses rooting untuk upgrade.


Cara Upgrade Android Tanpa Komputer Dengan Mudah


Dengan mengikuti tutorial ini, ponsel anda tidak akan rusak ataupun error. Kita akan melakukan prosedur resmi, sehingga tidak ada risiko yang membahayakan hape anda. Cara yang akan kita terapkan ini dapat dilakukan pada OS jelly bean. Berikut ini panduan untuk upgrade OS android tanpa menggunakan PC:

  • Pertama, buka menu setting > about phone /about device > kemudian pilih software update / sistem update (bagian paling atas).
  • Jika OS yang bekerja pada smartphone anda masih tergolong lama, akan muncul notifikasi untuk upgrade software terbaru.
  • Silahkan konfirmasi untuk pembaruan sistem, tunggu sejenak hingga proses update selesai dalam hitungan detik.
  • Selamat, anda telah berhasil untuk upgrade Android ke versi terbaru.
  • Jika software baru tidak ditemukan, maka opsi untuk update tidak ada. Sebagai gantinya akan ada pilihan untuk install.
  • Silahkan konfirmasi supaya OS android dapat mengunduh file secara otomatis.
  • Biarkan proses berlangsung selama beberapa saat hingga unduhan selesai.
  • Selanjutnya ponsel akan restart atau reboot dengan sendirinya.
  • Saat ponsel anda hidup kembali, maka OS terbaru telah terpasang di dalamnya.

Tips Upgrade Android Dengan Aman


Sebelum semuanya dimulai, daya baterai dalam ponsel anda harus terisi penuh. Langkah lain yang boleh anda tempuh adalah upgrade sambil men-charge baterai ponsel. Kenapa ini penting? Jika upgrade berjalan kemudian daya baterai habis, maka dapat terjadi crash pada smartphone.

Proses update atau upgrade membutuhkan koneksi internet yang stabil. Jadi, pastikan anda tidak kehabisan kuota internet dan cari posisi terbaik untuk mendapatkan sinyal 3G. Alternatif lainnya menggunakan koneksi internet via wifi. Cari kafe atau warung kopi yang menyediakan fasilitas gratis internet via wifi. Asyik kan, minum secangkir kopi hangat sambil internetan.

Satu hal yang penting adalah backup data termasuk daftar kontak, anda dapat membuat cadangan pada memori lain. Tindakan ini tujuaannya untuk mencegah data terhapus tanpa sengaja oleh sistem. Tapi kasus seperti ini jarang sekali terjadi.

Hindari upgrade firmware dengan proses rooting karena berisiko serangan virus. Tentu anda akan menyesal jika virus memasuki sistem android. Ujung-ujungnya harus ke tukang servis hape.

Demikian cara upgrade Android yang mudah dan aman. Bagi anda yang telah mencoba cara upgrade ke kitkat, Jelly bean, ataupun lollipop, tuliskan komentar anda di kolom yang disediakan di bawah ini. Sehingga teman lain akan tahu apakah cara ini berhasil atau tidak.

BACA JUGA LAINNYA:

0 Response to "Cara Upgrade Android Tanpa Komputer Dengan Mudah"

Post a Comment