9 Cara Cas Android Supaya Cepat Penuh

Daya baterai pada ponsel android cepat habis merupakan hal yang wajar. Bagaimana tidak, berbagai aplikasi dan koneksi internet yang terpasang di dalam smartphone sangat menguras daya baterai. Terlebih jika kamu gunakan ponsel untuk main game, ditambah lagi sinyal yang kamu dapatkan sangat lemah. Efeknya adalah baterai sangat cepat habis terkuras.

9 Cara Cas Android Supaya Cepat Penuh
Adakalanya kita tidak punya cukup waktu untuk menunggu daya baterai penuh, saat proses charge berlangsung. Apalagi kita sedang buru-buru untuk pergi ke luar rumah, sedangkan ponsel android dalam keadaan low-bat. Pastinya kamu pernah mengalami situasi seperti itu, kan? Pertanyaannya, bagaimana cara cas android supaya cepat penuh?

Bangun tidur kesiangan, dimana hanya tersisa waktu 15 menit untuk berangkat kerja. Di sisi lain daya baterai pada ponsel kamu belum diisi ulang. Jangan panik, saya akan bagikan tutorial isi daya baterai ponsel dengan cepat. Sehingga kamu tidak harus menunggu lama untuk mengisi daya baterai.


9 Cara Cas Android Supaya Cepat Penuh


Cara berikut ini dapat kamu coba untuk mengisi daya baterai pada ponselmu sehingga cepat penuh:

1. Taruh ponsel pada suhu dingin

Lepas cover yang terpasang pada ponsel android punyamu. Makin dingin suhu baterai, makin cepat proses charge dilakukan. Kinerja baterai paling optimal adalah saat suhunya dingin.

2. Aktifkan mode air plane

Mode penerbangan akan meminimalisir penggunaan daya baterai pada ponselmu. Mode ini akan meringankan kerja smartphone, karena menghentikan aplikasi yang melakukan refresh secara berkala. Aplikasi yang terhubung ke internet akan berhenti untuk sementara, seperti Whatsapp, BBM, facebook lite, line, dsb. Makin sedikit daya baterai yang digunakan, makin cepat pengisian selesai.

3. Jangan menyalakan screen terlalu sering

Layar atau screen pada ponsel android merupakan aplikasi yang menguras daya baterai paling boros. Tunggu sampai kira-kira daya baterai menjadi penuh, tanpa sering menghidupkan layar ponsel.

4. Jadikan fitur yang tidak digunakan menjadi non aktif

Ibarat mengisi air ke dalam ember yang bocor. Saat kita men-charge ponsel android yang penuh dengan fitur yang aktif. Untuk mempercepat pengisian daya baterai, matikan fitur GPS, WiFi, NFS, bluetooth, dan lainnya. Silahkan aktifkan kembali setelah proses charge selesai.

5. Hidupkan battery-saving mode

Dengan mengaktifkan mode ini, maka sistem android akan menghentikan aplikasi yang tidak digunakan. Untuk sementara kamu tidak akan menerima notifikasi dari whatsapp, facebook, line, BBM, dan lainnya. Kamu hanya akan menerima notifikasi saat membuka aplikasi tersebut. Cara ini bagus kamu terapkan supaya cas baterai cepat penuh.

6. Hindari charge menggunakan laptop

Jika kamu melakukan charge dengan laptop atau komputer, maka pengisian lebih lambat sekitar 30% dari seharusnya. Usb port yang ada di laptop hanya mengeluarkan arus sebesar 0,5-0,9A saja. Gunakan adapter dengan arus sebesar 1A, sehingga daya baterai diisi dengan cepat.

7. Padamkan ponselmu

Dengan mematikan smartphone, maka baterai akan cepat terisi penuh karena aliran daya yang masuk tidak dibuang lagi. Gimana ya, jadi arus listrik akan mengisi daya baterai sampai penuh tanpa terbuang percuma. Cara ini mampu meningkatkan kecepatan charge daya baterai hingga 30 persen.

8. Gunakan kabel charger yang asli (original)

Ponsel android memang dapat dicharge dengan sembarang charger. Tapi perlu diketahui bahwa kapasitas kabel tiap merk tidaklah sama. Kabel charger samsung memiliki kapasitas yang tidak sama dengan Asus, Oppo, LG, nexus, dan lainnya.

Jika kamu punya ponsel android yang memiliki fitur fast charging, maka tidak akan bekerja saat kamu gunakan adapter dan usb kabel yang tidak original.

9. Charge dengan Power bank

Jika kamu bena-benar tidak punya banyak waktu untuk menunggu charge baterai hingga penuh, apalah daya gunakan saja power bank. Pastikan power bank yang kamu gunakan punya kualitas yang bagus.

Nah, itulah 9 cara charge ponsel android supaya cepat penuh. Cara di atas dapat diterapkan pada semua merk ponsel android, seperti samsung, sony, asus, nexus, LG, HTC, oppo dan lainnya. Mungkin kamu punya cara tersendiri untuk mempercepat proses pengisian daya baterai, silahkan tulis di kolom komentar. Mungkin kamu belum tahu: 6 Cara Perbaiki Hp Terendam Air Tanpa Sengaja

BACA JUGA LAINNYA:

0 Response to "9 Cara Cas Android Supaya Cepat Penuh"

Post a Comment